Manfaat Batu Kerikil di Sepanjang Rel Kereta Api
Pada waktu kecil saya sempat berpikir mengapa ada kerikit disepanjang rel kereta api? apa mungkin itu disebarkan oleh penumpang kereta? Mungkin hal kecil itu sering kita lihat tapi kita tidak mengerti akan fungsi dari kerikil disepanjang rel tersebut, betul enggak?? Oke simak ya kawan
1. Bantalan pemberat
Dengan adanya lapisan batu kerikil ini
disepanjang rel kereta api maka kereta api akan dapat tetap berdiri
dengan stabil. Sehingga kereta api yang berada di atas kerikil rel
tersebut berjalan dengan baik.
2. Menyerap getaran (shock absorber)
Apa yang terjadi ketika kereta api tengah
lewat? tentunya kita akan merasa bergetar dan bergoncang meskipun tidak
berada di atas kereta api tersebut. Goncangan yang terjadi ketika kereta
api melintas dapat dikurangi. Selain itu rel kereta api pun tidak cepat
rusak dan dapat digunakan untuk waktu yang lama.
3. Menahan dan memperlancar aliran air di saat hujan
Hmm, seperti fungsi pohin ya kawan? Fungsi
kerikil disepanjang rel kereta api ini berperan untuk mencegah
terjadinya pengikisan tanah atau erosi pada tanah di sekitar rel kereta
api maka dari itu kerikil yang berada disekitar rel kereta api berjumlah
banyak.
4. Menghambat tumbuhnya rerumputan di sekitar rel.
Tumbuhnya rerumputan di sekitar rel dapat
dapat secara langsung maupun tidak langsung menyebabkan penggemburan
tanah di bawahnya. Hal ini tentunya dapat membahayakan karena jika tanah
di bawah rel tidak stabil maka akan dapat membahayakan perjalanan
kereta api.
Tapi ada beberapa tempat yang tidak ada batu kerikil karena memang
ada posisi-posisi tertentu tidak perlu batu kerikil, seperti rel kereta
api yang terdapat di atas jembatan atau jalan raya. Hal ini terjadi
karena semua fungsi dari batu kerikil tadi sudah diambil alih fungsinya.Misalkan jembatan. Jembatan sudah dirancang khusus sedemikian rupa supaya dapat menahan getaran yang akan terjadi yang dihasilkan ketika kereta melintas. Demikian pun dengan rel kereta yang terdapat pada jalan raya, jalan aspal telah menggantikan peranan batu kerikil dengan baik. Sehingga pada tempat-tempat tersebut, tidak diperlukan lagi batu kerikil untuk diletakkan di bawah rel kereta api.
- Kesuksesan adalah terus melaju dari kegagalan satu ke kegagalan lain tanpa kehilangan semangat -
http://okiemaria.blogdetik.com/2013/01/20/manfaat-batu-kerikil-di-sepanjang-rel-kereta-api/
0 komentar:
Posting Komentar